Riau, infosatu.co – Dinas pendidikan dan kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Indragiri hulu (Inhu)-Riau, menyambut baik kehadiran Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) melakukan kerja sama dengan lembaga pendidikan di Inhu dalam kegiatan publikasi berkaitan dengan prestasi sekolah, prestasi guru serta prestasi siswa pada media siber anggota JMSI.
Hal tersebut diungkapkan Sekretaris Disdikbud Inhu Dessy Sulistiowati, saat pengurus JMSI Inhu audiensi pada Jumat, 24 Januari 2025, di ruang rapat Disdikbud Inhu Jalan Indragiri Pematang Reba.
Sekretaris Disdikbud Inhu Dessy Sulistiowati menyambut baik kehadiran JMSI di dunia pendidikan, program JMSI Inhu untuk seluruh sekolah akan dilakukan pembahasan secara mendalam di Disdikbud Inhu bersama kepala dinas.
“Kami akan sampaikan program ini kepada pak Kadis dan nantinya akan kami tindak lanjuti sebab program ini sangat bermanfaat,” ujar Dessy.
Menurutnya, Disdikbud Inhu nantinya akan membuka komunikasikan dengan Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) dan Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Inhu untuk ditindak lanjuti dalam bentuk Momentum of Understanding (MoU) supaya ada tindak lanjut dari apa yang disampaikan oleh JMSI Inhu bisa dilaksanakan dalam mendukung dunia pendidikan di Inhu.
“Disdikbud Inhu mendukung program JMSI, kami komunikasikan lebih jauh bersama MKKS Inhu dan K3S Inhu sebab ini sangat bermanfaat untuk kepala sekolah,” sambung Dessy.
Ia juga sampaikan program JMSI sangat lah bagus untuk dilakukan di seluruh sekolah di Inhu. Banyak hal positif yang didapatkan sekolah jika ikut melakukan kerja sama dengan JMSI, terutama di bidang publikasi.
“Tentunya banyak hal tentang sekolah bisa terbantu atau prestasi sekolah yang bisa di angkat oleh media media anggota JMSI,” kata Dessy berharap.
Ketua JMSI Inhu Hotli Maruli Sirait menyampaikan 3 program unggulan yang ditawarkan JMSI Inhu kepada seluruh sekolah di Inhu, yaitu publikasi terkait prestasi dan potensi sekolah, advokasi media untuk sekolah dan konsultasi hukum gratis sekolah melalui 28 Advokat dari Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Pena Riau di JMSI Inhu.
“Program ini sebelumnya sudah kami jalankan bersama pemerintah desa dan hanya beberapa sekolah saja kerja sama ini dilaksanakan tahun 2024 lalu. Kami dari JMSI ingin melaksanakan program serupa tahun 2025 ini. kerja sama sekolah kami berinama JMSI Go To School,” ucap Hotli.
Disampaikan Hotli program JMSI Go To School sudah mulai berjalan di beberapa sekolah Kecamatan Rengat.
“Sejauh ini sudah mulai di 27 sekolah Kecamatan Rengat, pada intinya kami menawarkan kerja sama yang baik, sehingga nanti hasilnya juga akan baik terhadap sekolah,” papar Hotli dalam pertemuan.