
Samarinda, infosatu.co – Anggota Komisi III DPRD Kota Samarinda Markaca mengajak masyarakat mendukung rencana pembangunan flyover atau jalan layang penghubung antara Jalan MT Haryono dengan Jalan Teuku Umar.
Salah satu bentuk dukungan itu dengan berprasangka baik terhadap rencana pembangunan flyover yang melibatkan tenaga ahli di bidangnya. “Mari kita berprasangka baik saja, yang jelas dinas bersama pemerintah sudah punya ahli-ahli dalam perencanaannya,” katanya belum lama ini.
Rencana pembangunan flyover bertujuan mengurai kepadatan lalu lintas yang sering kali terjadi di simpang empat antara Jalan MT Haryono, Jalan M Said, Jalan Teuku Umar dan Jalan Tengkawang.
Selain itu, Markaca melanjutkan, pembangunan flyover yang telah direncanakan oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim) tidak hanya untuk kemajuan Kota Samarinda.
Namun, juga memudahkan masyarakat dalam mengakses perjalanan yang berdampak pada peningkatan perekonomian di Kota Tepian. Oleh karena itu, rencana pembangunan flyover membutuhkan kerja sama dari seluruh pihak, tak terkecuali pihak masyarakat.
“Saya berharap terjalin kerja sama yang baik dengan pemerintah, karena percepatan pembangunan Samarinda bukan hanya soal akses jalan, tapi lompatan yang dibuat pemerintah dan masyarakat” ungkapnya.
Rencana pembangunan flyover sudah masuk pembahasan antara Pemprov dan DPRD Kaltim sejak tahun lalu.
Hal ini meliputi penganggaran, studi kelayakan, hingga teknis pembangunan fisik sebelum proyek flyover direalisasikan. Rencana ini juga menjadi salah satu isu yang tengah banyak diperbincangkan masyarakat.