Penulis : Asya – Editor : Sukrie
Samarinda, Infosatu.co – Dinas Perindustrian Kota Samarinda secara resmi membuka event Industri Kreatif Samarinda 2019 (InTIF’s) di Atrium Big Mall Samarinda Jum’at (12/07/2019) 10.00 Wita.
Pembukaan InTIF’s diresmikan oleh Asisten I Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda Tejo Sutarnoto dan didampingi oleh Kepala Dinas Perindustrian Kota Samarinda Muhammad Faisal. Acara ini dihadiri 15 – 20 peserta yang mempromosikan usaha kreatifnya.
Kadis Perindustrian Kota Samarinda, Muhammad Faisal mengatakan, tujuan acara ini demi mengenalkan masyarakat Kota Samarinda kepada industri kreatif yang ada di Samarinda.
“Banyak sekali industri kreatif di Kota Samarinda. Jadi tidak perlu jauh – jauh mencari, di Samarinda juga banyak dan berkualitas,” kata Faisal.
Ia juga memaparkan, acara ini juga akan diadakan workshop gratis. Salah satunya untuk hari ini ialah pelatihan jahit untuk 25 penjahit di Kota Samarinda dan dibekali dengan mesin jahit.
“Secara simbolis, pak Tejo telah memberikan mesin jahit bagi para penjahit untuk bisa menjahit dengan alat yang berkualitas dan ilmu yang bermanfaat bagi mereka,” tutur Faisal.
Tak hanya itu, tambah Faisal, event ini juga akan diramaikan dengan talkshow dari mahasiswa Politeknik Negeri (Polnes) Samarinda terkait Revolusi Industri 4.0.
Event ini akan diadakan hingga Minggu, 14 Juli 2019 diisi dengan agenda forum 10 bisnis, kelas foto produk bersama photographer handal Samarinda, demo produk, seminar ekonomi kreatif, lomba mewarnai, dan fashion show daur ulang.