
Samarinda, infosatu.co – Sektor pertanian di Kutai Kartanegara (Kukar), Kalimantan Timur semakin menarik minat kalangan pemuda.
Anggota DPRD Kaltim Guntur menyebutkan bahwa petani muda di Kukar telah menjadi pendorong utama dalam mengembangkan sektor pertanian.
Kiprah mereka menggantikan petani yang mayoritas sudah berusia di atas 70 tahun. Regenerasi petani ini membawa angin segar bagi sektor pertanian di daerah tersebut.
“Generasi milenial, kini mulai menyadari potensi pertanian sebagai bisnis yang menguntungkan. Di Kukar, banyak petani muda yang bahkan sudah mampu membeli mobil dan memiliki usaha yang berkembang pesat,” ujar Guntur belum lama ini.
Ia juga menambahkan bahwa perkembangan sektor ini juga didorong oleh dukungan pemerintah daerah. Fasilitas pinjaman dengan bunga rendah serta program pelatihan untuk meningkatkan keterampilan petani muda telah disediakan.
Dukungan dari pemerintah tidak hanya terbatas pada aspek finansial, tetapi juga dalam bentuk pelatihan dan pengenalan teknologi pertanian yang lebih modern.
Hal ini memungkinkan petani muda untuk mengelola lahan dengan lebih efisien, produk lebih, bahkan dengan skala yang lebih besar.
Melihat antusiasme generasi muda terhadap pertanian, Guntur optimis bahwa sektor ini akan semakin berkembang dan menjadi pilar penting dalam perekonomian Kukar.
Dengan potensi lahan yang luas dan semangat muda yang tinggi, sektor pertanian di Kukar akan lebih menjanjikan di masa depan.